IU Mempertimbangkan Nodame Cantabile Versi Korea

Seperti yang Dilansir News Kutudrama --- Penyanyi dan aktris IU mungkin akan menjadi Ueno Juri Korea dalam versi Korea dari "Nodame Cantabile "
Sebelumnya IU membantah hal ini, namun dia mengubah pendapatnya tentang mengambil peran sebagai Nodame versi Korea di drama baru yang akan di produksi oleh Group 8 tersebut.  IU baru-baru ini memainkan peran utama wanita lain dalam drama produksi Gruop 8,  yaitu drama KBS Pretty Man. Namun sepertinya IU yang terpilih untuk menjadi Nodame belu dirilis oleh tim produksi drama karena dianggap masih teralu dini.

Seorang perwakilan perusahaan broadcast mengatakan, "Kedua belah pihak sedang mempertimbangkan dengan positif untuk penampilan IU dalam drama ini. Namun pembicaraan ini masih dalam tahap awal karena drama nya baru akan tayang pada paruh kedua tahun ini. Casting bukan masalah yang harus segera di putusakan. Tapi IU ada di posisi teratas dalam daftar nama calon pemain"

Versi asli drama Jepangnya dibintangi oleh Ueno Juri sebagai Noda Megumi, seorang mahasiswa piano berbakat dengan karakter eksentrik dan passionnya terhadap musik. IU juga memiliki karakter yang eksentrik di drama-drama sebelumnya (Pretty Man, The Best Lee Soon Shin dan Dream High) jadi mungkin dia akan cocok untuk peran ini.

Perwakilan tadi mengatakan, "IU memang masih muda, tapi dia telah mendapatkna pengakuan di Industri ini untuk bakatnya sebagai penyanyi dan penulis lagi. Ini adalah sesuatu kesamaan IU dengan karakter Noda Megumi, IU juga konsisten dengan aktingnya, jadi ada kemungkinan besar bahwa dia akan menjadi pemeran utama wanita dalam Nodame Cantabile versi Korea"
Manga Nodame Cantabile yang ditulis oleh Tomoko Ninomiya itu, pertama kali muncul di majalah Jepang pada tahun 2001 dan telah di adaptasi ke dalam drama pada tahun 2006 yang dibintangi oleh Ueno Juri dan Tamaki Hirosi oleh Fuji TV. Selain itu, dbuat juga versi anime dan juga dua film sekual dari dramanya.

Group 8 berencana bahwa Nodame Cantabile versi Korea akan ditayangkan tahun ini.
Share this article :
 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Dream Drama21 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger